Fungsi dan Alasan Memilih Pintu Jati Minimalis

Pintu Jati Minimalis

Bukan hanya berfungsi sebagai tempat keluar masuk penghuni, pintu jati minimalis juga memiliki peran penting untuk memberikan sirkulasi udara karena ukurannya yang lebih besar daripada jendela. Oleh sebab itu, pintu menambah manfaat estetika bagi siapa saja yang berada di dalam rumah.

Jika dianalogikan, pintu layaknya wajah yang akan menjadi ciri khas sautu bangunan, dalam hal ini rumah. Selain itu, ada beberapa fungsi pintu lainnya yang harus anda pahami untuk menambah pengetahuan. Diantaranya adalah sebagai berikut:

Pintu Jati Minimalis

Fungsi Pintu Jati Minimalis

  • Sekuritas/Privasi

Dibandingkan penggunaan gorden atau tirai, untuk memisahkan ruangan satu dengan ruangan lain, pintu jelas memberikan privasi yang jauh lebih tinggi. Secara garis besar, pintu masuk utama berfungsi untuk melindungi semua yang ada di dalam hunian. Sementara pintu pemisah ruangan lebih mengarah ke pemberian privasi.

  • Akses Keluar masuk

Karena terdapat banyak ruangan, adanya pintu akan memudahkan siapa saja dalam akses keluar masuk. Maka dari itu, pintu biasanya dibuat berdasarkan keleluasaan ukuran badan. Selain itu, penempatan dan ukuran pintu rumah juga harus disesuaikan agar orang usia lanjut dan anak-anak lebih aman keluar masuk rumah.

  • Sirkulasi Udara

Sama seperti rumah pada umumnya, pintu jati minimalis turut berperan dalam memberikan sirkulasi udara. Hanya dengan membukanya, pintu akan memberikan jalur sirkulasi udara yang baik selain dari jendela. Jangan lupa periksa kondisi ruangan, kemudian pilih desain atau model pintu yang sesuai dengan kebutuhan.

Mengapa Memilih Model Pintu Kayu Jati Minimalis?

  • Bahan Berkualitas

Anda tahu betul bahwa pintu utama merupakan penghubung antara luar dan dalam rumah. Sehingga pintu akan senantiasa terkena matahari secara langsung dalam waktu lama. Selain itu, beragam ancaman seperti hujan, gesekan, debu, noda, dan ancaman lainnya bisa mempengaruhi daya tahan pintu.

Lain cerita jika anda menggunakan pintu yang terbuat dari kayu jati. Jenis kayu ini diklaim sebagai bahan kayu paling kuat dan lebih tahan terhadap api. Pintu akan menjadi lebih kuat karena diberikan cairan anti rayap.

  • Warna

Biasanya, desain atau tema rumah akan menentukan warna pintu agar matching dan enak dilihat. Warna-warna gelap merupakan rekomendasi terbaik jika kondisi rumah dicat dengan warna krem, putih, kuning, dan warna cerah lainnya. Sebaliknya, jika cat rumah berwarna gelap, maka pilihlah pintu dengan warna terang.

Desain pintu minimalis tentu sangat cocok dipadukan dengan desain rumah yang minimalis pula. Rumah tipe ini cenderung menonjolkan warna hitam, putih dan abu-abu. Rumah tipe ini sangat cocok menggunakan pintu minimalis dengan atau tanpa motif sekalipun.

  • Sederhana

Seperti namanya, pintu minimalis sangat cocok untuk diaplikasikankarena desain yang digunakan sangatlah sederhana. Tak seperti pintu-pintu rumah di Bali atau keraton Yogyakarta, pintu minimalis tidak memiliki ukiran-ukiran rumit. Sebagian orang bahkan menyebut bahwa pintu ini tidak memiliki kreasi karena kepolosannya. Akan tetapi, desain polos tersebutlah yang menjadi daya tarik karena tingkat kecocokannya yang menarik dengan desain rumah.

  • Anggaran

Sebelum menentukan produk pilihan anda, sebaiknya pertimbangkan dengan baik terkait keselarasan budget. Jangan sampai anda memaksakan diri untuk membeli produk mahal melebihi kondisi budget yang dimiliki. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda membeli pintu dengan material yang baik dengan harga yang wajar.

  • Lebih murah

Salah satu alasan kebanyakan orang memilih pintu jati minimalis karena harganya yang lebih murah dibandingkan jenis pintu berbahan jati lainnya. Tentu saja, desain sederhana dan proses pembuatan lebih mudah dan cepat memang menarik perhatian konsumen. Beda cerita bila pintu memiliki ukiran-ukiran rumit, proses pengerjaan maupun harganya akan lebih lama dan mahal. Dengan demikian, anda hanya mengeluarkan biaya untuk membeli produk dan jasa pengiriman saja.

Pintu Jati Minimalis

Itu lah beberapa fungsi dan alasan mengapa harus menggunakan pintu jati minimalis. Murah bukan berarti murahan, desain minimalis memiliki daya tarik tersendiri untuk kebanyakan orang. Sedikit tips, perhatikan desain rumah anda, apakah cocok atau tidak untuk menggunakan pintu minimalis ini. Jangan lupa menyesuaikan budget anda agar kondisi finansial tidak terganggu karena pemasangan pintu.